Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat pada bulan Juli 2023, jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia mencapai 1,12 juta kunjungan. Jumlah ini mengalami peningkatan sebesar 5,66% jika dibandingkan dengan bulan Juni 2023 dan meningkat sebanyak 74,07% jika dibandingkan dengan bulan yang sama pada tahun sebelumnya.

Wisatawan mancanegara yang datang ke Indonesia pada bulan Juli 2023 didominasi oleh mereka yang berasal dari Malaysia (13,96%), Australia (12,74%), dan Singapura (9,78%).

Secara keseluruhan, jumlah kunjungan wisman dari Januari hingga Juli 2023 meningkat sebanyak 196,85% dibandingkan dengan periode yang sama pada tahun 2022. Peningkatan kunjungan ini terutama terjadi di Bandara Ngurah Rai dan Bandara Soekarno-Hatta, yang masing-masing mengalami peningkatan sebesar 366,72% dan 185,83%.

Tingkat Penghunian Kamar (TPK) di hotel bintang pada bulan Juli 2023 mencapai 54,63%, mengalami kenaikan sebesar 4,86 poin jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, dan naik sebesar 0,96 poin jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

Baca Berita Lainnya: BPS Catat Inflasi Agustus Capai 3,27%

Bersamaan dengan peningkatan TPK di hotel bintang, TPK di hotel non bintang pada bulan Juli 2023 mencapai 25,74%, mengalami kenaikan sebesar 1,05 poin jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, dan naik sebesar 1,16 poin jika dibandingkan dengan bulan sebelumnya.

Sementara itu, rata-rata lama tamu menginap di hotel berbintang juga mengalami peningkatan sebesar 0,07 poin dibandingkan dengan tahun sebelumnya, yaitu mencapai 1,68 hari.

JFA/EFR

Referensi: Emiten News