Merambahnya investasi saham ke dunia digital menjadi kian menarik untuk digeluti. Transaksi saham kini juga semakin mudah karena dapat dilakukan melalui aplikasi. Nah, sebagai calon investor, penting untuk kamu mempelajarinya secara lebih detail terkait saham online. Tak usah khawatir, kini aplikasi belajar saham sudah banyak bermunculan, loh.
Munculnya beragam cara investasi saham online akhirnya juga mendorong meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya berinvestasi. Keunggulan dari investasi saham online sendiri, tak perlu diragukan lagi. Mulai dari bisa dimulai dengan modal yang relatif rendah, kemudahan bertransaksi, hingga informasi yang transparan jadi daya tarik tersendiri.
Tingginya minat investasi saham online yang dialami oleh masyarakat akhirnya juga berpengaruh pada munculnya banyak aplikasi belajar saham, sebagai media pembelajaran bagi mereka yang pengin mulai trading dan investasi saham. Hal ini tentu sangat berguna bagi investor pemula untuk memberi gambaran mengenai investasi dan pasar saham itu sendiri.
Aplikasi investasi saham berguna untuk mengikuti fluktuasi harga saham per hari. Kamu juga dapat mencari informasi terkait laporan keuangan, utang, arus kas, dan ekuitas dari emiten. Selain itu, aplikasi tersebut menyediakan berita terkini tentang emiten, Bursa Efek Indonesia, ekonomi makro, dan lainnya.

Pentingnya Memilih Perusahaan Sekuritas Terpercaya
Sebelum memutuskan mau pakai aplikasi belajar saham yang mana, kamu harus berkenalan dengan perusahaan sekuritasnya.
Kok sekuritas? Iya, karena cara belajar investasi dan trading saham terbaik adalah dengan langsung mulai dan praktik. So, akan lebih baik jika kamu langsung belajar saham di sekuritas, agar kamu juga bisa langsung mempraktikkan tip dan trik trading serta investasi sahamnya langsung.
Apa itu perusahaan sekuritas? Perusahaan sekuritas merupakan usaha yang melayani perdagangan saham, obligasi, dan reksa dana dengan izin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
Perusahaan sekuritas dapat dikatakan sebagai broker atau perantara investor dengan penyedia pasar saham, dalam hal ini yaitu Bursa Efek Indonesia (BEI). Karenanya, investor dianjurkan memiliki rekening efek untuk menyimpan portofolio saham dan dana. Proses pembuatannya sederhana kok, seperti kalau kita pengin buka rekening tabungan biasa.
So, pastikan kamu hanya memilih perusahaan sekuritas dengan reputasi yang baik ya. Seperti apa sih perusahaan sekuritas yang baik itu?
Ciri Perusahaan Sekuritas yang Baik
- Telah memperoleh izin OJK sebagai pengawas kegiatan transaksi investasi saham. Dengan begitu, apabila terjadi pelanggaran, perusahaan akan diberhentikan OJK.
- Perusahaan tidak memiliki masalah hukum terkait skandal dalam lingkup jasa keuangan. Kamu bisa cek daftar perusahaan sekuritas terpercaya melalui OJK atau BEI. Periksa berita terkini apakah ada kasus berkenaan perusahaan tersebut.
- Layanan pada aplikasi jual beli saham online lancar tanpa hambatan. Pastikan kamu bisa mendapatkan layanan terbaik, seperti diberikan analisis pasar dan rekomendasi emiten. Perusahaan sekuritas harus bertindak sebagai broker dengan layanan penuh. Namun, semakin bagus layanan maka brokerage fee (biaya broker) akan semakin tinggi. Biaya broker mencapai 0,15-0,3 persen dari pembelian dan 0,1 persen dari penjualan saham.
- Akan lebih baik lagi, kalau perusahaan sekuritasnya berafiliasi dengan bank tempat kamu menabung sebelumnya. Banyaknya perusahaan yang terdaftar di OJK maupun BEI wajar saja membuat Anda kebingungan untuk memilih. Maka afiliasi bank menjadi solusi untuk Anda.
- Reputasi baik akan terlihat seberapa aktif perusahaan tersebut. Kamu dapat melihat banyak investor rajin bertransaksi di sana.

Tip Memilih Aplikasi Belajar Saham
Jika kamu sudah berhasil menemukan perusahaan sekuritas yang baik dan sesuai dengan kebutuhanmu, so pastikan mereka memiliki aplikasi jual beli saham online yang bagus juga.
Ya karena sekarang sudah enggak zamannya lagi investasi atau trading saham harus datang ke kantor sekuritas kan?
Nah, terus, seperti apa ya aplikasi jual beli saham yang memenuhi standar yang baik itu?
1. Kelengkapan Fitur
Apa saja fitur yang harus ada pada aplikasi belajar saham, yang sekaligus bisa dipakai untuk investasi dan trading? Tentunya fitur penting tak boleh terlewatkan misalnya cara beli dan jual saham, portofolio, informasi transaksi real time, harga saham, order book menggunakan Good til Cancelled (GTC), chart, list pantau saham yang kamu beli, juga seharusnya ada bagian yang berisi berbagai tip dan trik serta berita terkait emiten sekaligus ekonomi.
Fitur tambahan pada aplikasi pastinya menjadi nilai tambah. Sebagai investor, kamu tentu perlu fitur diskusi, fitur perkembangan bisnis, kalender terkait pembagian dividen, RUPS, IPO, dan lainnya. Bahkan demo untuk jual dan beli saham akan juga sangat diperlukan dalam aplikasi belajar saham.

2. Aplikasi User Friendly
Membuat aplikasi yang user friendly cukup menjadi tantangan bagi developer. Perlu teknik tersendiri agar investor tidak kebingungan saat menggunakannya.
Aplikasi user friendly dapat dilihat jika fitur yang tersedia ditampilkan dengan sederhana, copy yang singkat dan jelas, mudah dipahami, dan aplikasi khusus desain untuk mobile. Hal ini untuk memudahkan investor pemula dalam mengoperasikannya.
3. Anti Eror dan Lemot
Memang, kadang beberapa aplikasi mengalami crash atau error. Kesalahan bisa saja terjadi akibat sistem atau manusia yang kurang baik mengoperasikannya. Sekali atau dua kali eror mungkin hal yang wajar, itu pun jika terjadi nggak sering-sering.
Namun, jika aplikasi sering error, hal ini akan sangat mengganggu bukan? Kamu bisa kehilangan peluang belajar lebih banyak, lebih parah lagi, hilang momentum praktik jual beli sahamnya.
4. Sempatkan Baca Review Aplikasi
Tip terakhir untuk memilih aplikasi belajar saham ini mungkin terdengar sepele. Namun, tidak ada salahnya untuk memeriksa review pengguna lain terkait aplikasi yang akan kamu gunakan.
Sebelum memulai, pastikan aplikasi saham tersebut memiliki rating yang tinggi di mata pengguna lainnya. Walaupun, review tidak dapat dijadikan jaminan proses pembelajaran ke depannya, tapi ya akan berhubungan dengan kenyamananmu juga.
Nah, demikianlah tip memilih aplikasi belajar saham yang bagus dan sesuai dengan kebutuhan. Semoga bermanfaat ya.
Cari tahu insight lebih lengkap tentang sukses belajar investasi saham lainnya di aplikasi Ternak Uang sekarang juga!
Belum jadi member? Pakai kode promo TUBLOG buat dapetin Diskon Khusus 15% untuk Membership TU Premium!