Menurut data Bursa Efek Indonesia, jumlah total investor pasar modal sampai dengan Agustus 2021 mencapai 6.1 juta orang. Ini sudah termasuk penambahan sebesar 2.21 juta investor baru, yang artinya peningkatannya hampir 200 persen dibandingkan tahun 2020. Dalam 6.1 juta orang tersebut, termasuk juga para trader saham, yang beraktivitas menggunakan aplikasi trading saham.

Ya, sedikit banyak, peningkatan jumlah investor pasar modal tak lepas dari ‘peran’ kemajuan teknologi keuangan, terkhusus di pasar modal. Mulai dari sistem pembayaran, berkembangnya digital wallet, berbagai bentuk crowdfunding, termasuk juga aplikasi trading saham secara online yang semakin memudahkan kita bertransaksi.

Dengan aplikasi trading saham yang sudah ada sekarang, trader saham—baik yang sudah cukup lama malang melintang di dunia saham, ataupun yang masih baru dan pemula—sama-sama dimudahkan untuk melakukan berbagai aktivitas transaksi saham. Mulai dari registrasi akun, melakukan deposit, jual dan beli saham, sampai melakukan pantauan pasar, semua bisa dilakukan dalam satu aplikasi.

Tapi, mungkin tak semua aplikasi trading saham bisa menyediakan fitur sesuai dengan kebutuhan. Kesalahan dalam memilih aplikasi trading saham juga bisa membuat peluang risiko menjadi meningkat. Salah analisis, salah strategi, hingga salah mengambil keputusan, sedikit banyak bisa jadi ditimbulkan oleh tools yang kurang mumpuni. Belum lagi, peluang terjebak pada aplikasi ilegal yang hanya tipu-tipu saja.

Karena itu, sebagai trader, kita harus paham aplikasi trading saham seperti apa yang paling baik untuk digunakan.

Tips Money Management dalam Trading dan Investasi

Berikut beberapa kriteria aplikasi trading saham terbaik yang bisa diperhatikan.

Pilih yang resmi milik perusahaan sekuritas

Perusahaan sekuritas yang beroperasi di dalam negara Indonesia haruslah terdaftar dan memiliki izin melakukan usahanya dari Otoritas Jasa Keuangan, selaku regulator dan pengawas berbagai kegiatan finansial yang terjadi di Indonesia. Karena itu, pastikan kamu hanya menggunakan aplikasi trading saham milik sekuritas yang legal dan resmi. Status legal perusahaan sekuritas akan menjamin kita untuk dapat melakukan trading saham dengan aman.

Meski sudah terdaftar, tetapi kadang ada satu atau dua perusahaan sekuritas yang memang sedang berkasus, baik berat maupun ringan. Hal ini sangat wajar terjadi, tapi jadi PR buat kita untuk memilah mana yang lebih baik. Cari informasi lebih banyak. Kamu bisa googling dan memasukkan kata kunci, misalnya seperti ‘kasus saham’, atau ‘kasus pasar saham’, dan sejenisnya. Luangkan waktu untuk mengumpulkan info sebanyak-banyaknya.

Pastikan aplikasi aman

Saat kamu membuka rekening sekuritas, maka kamu akan dimintai berbagai data pendukung, yang bisa jadi merupakan data pribadi yang bersifat rahasia.

Ingat, isu kebocoran data pribadi sedang menjadi masalah hangat belakangan. Karena itu, pastikan aplikasi trading saham yang akan kamu gunakan memiliki keamanan yang baik, terutama terkait kerahasiaan data pribadi ini. Pastikan data yang diminta memang sesuai, dan waspadalah jika diminta data di luar kewajaran.

Pada dasarnya, setiap aplikasi finansial hanya boleh mengakses 3 fitur pada smartphone kita, yaitu camera, microfon, dan location. Jika ada aplikasi yang meminta akses di luar 3 fitur tersebut, maka kamu wajib merasa curiga.

Cara Belajar Saham untuk Pemula Agar Segera Siap Mengais Cuan

Pastikan aplikasi mudah digunakan

Dalam trading sehari-hari nantinya, kita akan banyak mengandalkan aplikasi trading saham. Karena itu, pastikan aplikasinya memang mudah digunakan, tidak sering error, atau crash.

Akan sangat merugikan bagi kita, kalau saat kita butuh membeli atau menjual saham, ternyata aplikasinya error. Betul?

Begitu juga dengan penggunaannya, harus dengan mudah dioperasikan.

Perhatikan ketentuan setoran dan biaya

Ada sekuritas yang menentukan berapa nominal minimal yang harus disetorkan di awal. Ada yang hanya ratusan ribu, tetapi juga ada yang beberapa juta. Tetapi, ada juga yang tidak memberlakukan batas minimal deposit.

Sesuaikan setoran dengan kemampuan finansialmu. Bisa jadi, yang tanpa minimal nominal akan lebih baik, tetapi bisa jadi yang meminta ada minimal awal setoran akan menawarkan benefit lain yang sepadan juga. So, silakan cermati syarat dan ketentuan di masing-masing aplikasi trading saham.

Selain itu, akan ada biaya administrasi yang dibebankan pada trader untuk setiap transaksi. Cari info mengenai berapa besarannya, dan bandingkanlah satu dengan sekuritas lainnya. Akan lebih baik jika kamu bisa mendapatkan aplikasi dengan biaya transaksi paling murah.

Memilih Aplikasi Trading Saham Terbaik, Ini yang Harus Diperhatikan

Cari analis yang kredibel

Setiap perusahaan sekuritas biasanya punya sebaris analis yang berdiri di baliknya. Merekalah yang menjadi ‘core’ dari perusahaan sekuritas tersebut. Tentu saja, mereka harus berkompeten di bidangnya.

Perusahaan sekuritas yang bereputasi biasanya memiliki analis yang memiliki spesialisasi masing-masing, dan ini akan dapat membantumu melakukan aktivitas trading ke depannya.

Nah, itu dia beberapa kriteria aplikasi trading saham terbaik yang bisa menjadi pertimbangan kamu, sebelum memutuskan untuk benar-benar terjun ke dunia trading saham.

Setelah memastikan semua kriteria masuk, maka kamu sudah bisa segera membuka rekening dan mulai trading saham. Cek juga artikel-artikel lain di blog ini untuk membantumu belajar trading saham dengan lebih baik.

Gabung juga di Akademi Ternak Uang, yang menyediakan berbagai topik pembelajaran. Tak cuma saham, tetapi juga berbagai hal mengenai personal finance, dari mulai yang tingkat basic sampai advanced. Jangan ketinggalan juga berbagai kelas, baik yang free class maupun TUToring.

Yuk, bergabung ke grup discord Ternak Uang! Di sana banyak insight seputar dunia keuangan dan investasi! Gratis loh, bakalan bermanfaat banget untuk menambah pengetahuan kamu.